Jember Hari Ini – Pimpinan DPRD Jember mendapatkan protes dari aktivis dari Lembaga Bantuan Hukum Bolosaif, Senin (28/08/2023).
Bolosaif menilai, fungsi pengawasan DPRD tidak muncul ketika mengetahui adanya kegiatan pesta ulang tahun pernikahan bupati yang berlangsung di villa kawasan Rembangan pada Jumat pagi lalu (25/08/2023).
Menanggapi hal tersebut, Wakil Ketua DPRD Jember, Ahmad Halim, menyebut, pihaknya juga mendapatkan undangan acara tersebut melalui pesan di ponselnya. Namun, Halim tidak bisa hadir karena undangan diterima secara dadakan.
Berkaitan dengan keluhan tersebut, Halim akan mengkaji aspirasi dari LBH Bolosaif. Lebih lanjut ia akan menyampaikan saran kepada bupati agar tidak menggelar kegiatan yang bersifat pribadi di hari kerja dan menggunakan fasilitas negara.
Sementara itu, untuk melakukan interpelasi, sesuai aturan harus melalui permintaan minimal dua fraksi DPRD. Kendati demikian, pihaknya akan memasukkan keluhan tersebut melalui pandangan umum fraksi dalam rapat paripurna agar bisa menjadi rekomendasi. (Ulil)