
Jember Hari Ini – Sebanyak 450 personil TNI dari Yonif Raider Kostrad 509 Balawara Yudha Jember diberangkatkan ke Papua pada hari ini Kamis (15/02/2024).
Dari 450 personel tersebut, satu diantaranya merupakan Lettu (Inf) Muhammad Fardhana, tunangan artis bernama Ayu Ting Ting.
Komandan Yonif Raider 509 Balawara Yudha Kostrad, Mayor Inf Dian D Setyadi, mengatakan, 450 personel yang terpilih untuk ditugaskan di daerah Intan Jaya Papua sudah dibekali dengan latihan yang cukup.
Setyadi percaya mereka telah mampu beradaptasi dengan lingkungan baru tempat mereka bertugas.
Sebanyak 450 personel tersebut akan bertugas menjaga keamanan dan membangun Papua selama 366 hari. Mereka menggantikan personel dari Yonif 330 Divisi 1 Kostrad.
Setyadi juga berharap 450 personel berangkat dan kembali dalam kondisi selamat dengan membawa bonus berupa keberhasilan mendamaikan seluruh masyarakat Papua.
Lebih jauh Setyadi mengucapkan terimakasih kepada Kapolres Jember, Dandim 0824 Jember dan Bupati Jember yang telah membantu. Setyadi juga memohon doa kepada masyarakat Jember agar personel yang ditugaskan ke Papua berhasil membawa misi perdamaian.
Diketahui, upacara pelepasan 450 personel tersebut dipimpin langsung oleh Bupati Jember, Hendy Siswanto. Mereka berangkat menggunakan bus menuju Surabaya untuk kemudian langsung berangkat menuju lokasi tugas. (Rusdi)