Jember Hari Ini – Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Jember mengimbau kepada masyarakat untuk melapor bila menemukan harga LPG 3 kg yang dijual melebihi Harga Eceran Tertinggi (HET).
Kepala Disperindag Jember, Yuliana Harimurti, Kamis (18/04/2024) mengatakan, pihaknya sudah menerima beberapa laporan dari masyarakat terkait meningkatnya harga LPG hingga Rp25 ribu per tabung.
Kendati demikian, pihaknya belum mengetahui pengecer mana yang telah bermain harga di tengah terbatasnya stok di tingkat pengecer.
Diketahui, HET tabung elpiji 3 kg di Jember yakni Rp16 ribu per tabung. Namun di sejumlah pengecer dilaporkan ada yang mencapai Rp23 ribu hingga Rp25 ribu per tabung.
Yuliana mengatakan, sebenarnya stok LPG 3 kg di Jember tidak langka. Hanya saja, sejumlah pangkalan gas lpg tutup saat libur lebaran, sehingga belum sepenuhnya terdistribusi ke tingkat pengecer.
Sebagian masyarakat juga ada yang membeli dengan jumlah berlebihan karena khawatir tidak kebagian.
Yuliana kemudian meminta agar masyarakat melapor. Sebab, bila terbukti, maka pihak pengecer akan mendapatkan sanksi tidak mendapatkan suplai LPG 3 kg. (Ulil)