
Jember Hari Ini – Bupati Jember, Hendy Siswanto, meminta seluruh pejabat dan aparatur Pemkab Jember menjaga netralitas dalam Pilkada 2024. Tidak terkecuali kepala desa yang baru saja mendapat perpanjangan masa jabatan selama dua tahun.
Hal ini disampaikan Hendy usai penyerahan SK perpanjangan masa jabatan kades di aula Pemkab Jember, Senin (10/06/2024).
Hendy mengatakan, meskipun kepala desa memiliki hak pilih dalam Pilkada, namun mereka tidak boleh berpihak, apalagi turut serta melakukan kampanye salah satu calon. Sebab, pada tahun politik kepala desa yang memiliki basis massa rawan dimanfaatkan.
Karena itu, Hendy mengingatkan agar kepala desa menjaga netralitas dalam Pilkada Jember 2024.
Sementara itu, Kepala Desa Jubung, Kecamatan Sukorambi, Bhisma Pradana, mengatakan, sesuai aturan kepala desa memang harus netral dalam Pilkada. Karena itu, Bhisma tidak mempersoalkan siapapun yang nantinya akan memimpin Jember.
Bhisma hanya berharap, Bupati dan wakil Bupati Jember terpilih nantinya adalah sosok yang memiliki kepedulian terhadap perkembangan desa. (Rusdi)