Usai Tersesat Kini Minta Pulang ke Jember, JCH Kloter 40 Pastikan Jaga Kakek Sakir

Jember Hari Ini – Sakir (70), Jemaah Calon Haji Kabupaten Jember kloter 40 asal Desa Sukorejo, Kecamatan Bangsalsari, menyampaikan ingin pulang ke tanah air. Padahal, dia sedang menjalankan proses ibadah haji di tanah suci.

Kepala Seksi PHU Kantor Kemenag Jember, Nur Sholeh, Kamis (13/06/2024) mengatakan, kondisi kakek Sakir dinyatakan sehat dan bisa menjalankan ibadah bersama temannya di kloter 40. Namun dia kadang minta pulang sejak berada di Madinah dan di Makkah karena merasa pernah melaksanakan ibadah haji.

Mengantisipasi permintaan pulang, ketua kloter, ketua rombongan dan teman jemaah lainnya turut membantu memberikan bimbingan supaya mengikuti tahapan rangkaian ibadah haji di Arafah, Muzdalifah, dan Mina (Armuzna).

Sebelumnya, Sakir sempat hilang selama 7 jam saat di Asrama Haji Sukolilo Surabaya pada Selasa (21/05/2024).

Dia ditemukan sekitar 7 km dari Asrama Haji di kawasan Bogorami Makam, Bulak, Surabaya, sekitar pukul 18.30 WIB, satu jam sebelum pemberangkatan ke bandara. Sakir disebut mengalami demensia ringan. (Hafit)

Comments are closed.