
Jember Hari Ini – Universitas Islam Negeri KH. Achmad Shiddik (UIN KHAS) Jember mengusulkan menambah 5 fakultas dan prodi baru dalam tahun 2024. Hal ini dilakukan seiring tuntutan peningkatan status dari IAIN Jember, menjadi Universitas Islam Negeri (UIN).
Menurut Rektor UIN KHAS Jember, Prof. Dr. Hepni, dengan perubahan status menjadi UIN KHAS ada keharusan untuk menambah jumlah prodi dan fakultas. Untuk kepentingan tersebut , pihaknya sudah mengajukan penambahan 5 fakultas dan program studi ke Kementerian Agama RI.
Kelimanya adalah kesehatan masyarakat, statistik, FISIP, serta ada 2 pemecahan Fakultas Syariah dan Fakultas Hukum serta Fakultas Ushuluddin, Adab dan Humaniora (FUAH) menjadi Fakultas Ushuluddin dan Fakultas Humaniora yang berdiri sendiri.
Sejauh ini, pihaknya masih menunggu penilaian dari pemerintah pusat apakah sudah memenuhi syarat atau tidak, masih ada penilaian teknis seperti asesmen lapangan. Jika disetujui, pihaknya sudah siap untuk melaksanakan 5 program usulan fakultas atau prodi baru tersebut.
Diketahui, UIN KHAS Jember memiliki 6 fakultas dengan 31 program studi, diantaranya Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (FTIK), Fakultas Syariah (FASA), Fakultas Ilmu Dakwah (FAIDA), Fakultas Ushuluddin, Adab dan Humaniora (FUAH) dan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Serta Pascasarjana. (Hafit)