Lima Sekolah di Jember Raih Penghargaan Adiwiyata Jatim 2024

Tulus Wijayanto (kemeja hitam) saat mendapingi para kepala sekolah usai menerima penghargaan Adiwiyata.

Jember Hari Ini – Sebanyak 5 sekolah dari Kabupaten Jember berhasil meraih penghargaan Adiwiyata tingkat Provinsi Jawa Timur Tahun 2024.

Penghargaan itu diterima pada acara Sosialisasi dan Penyerahan Penghargaan Program Kampung Iklim (ProKlim) Kategori Utama Sertifikat dan Adiwiyata Provinsi Jawa Timur yang dilaksanakan di Graha Wisata Surabaya, Selasa (10/09/2024).

Lima sekolah yang mendapatkan penghargaan tersebut yakni SMPN 1 Tanggul, SMPN 1 Umbulsari, SMPN 1 Sumberbaru, SDN Kemuningsari Lor 02, dan MIS Assunniyyah 45.

Kabid SMP Dispendik Jember, Tulus Wijayanto, mengatakan, tidak hanya penyerahan penghargaan, pada acara tersebut juga terdapat sosialisasi yang diberikan kepada para kepala sekolah dan pendamping yang hadir.

Program Kampung Iklim (ProKlim) merupakan program lingkup nasional yang memberikan apresiasi terhadap upaya aksi, adaptasi, dan mitigasi perubahan iklim oleh kelompok masyarakat atau komunitas yang dilaksanakan secara terorganisir dan berkelanjutan.

Penghargaan tersebut menjadi bagian untuk mendukung terwujudnya masyarakat berketahanan iklim yang menerapkan pola hidup rendah emisi GRK. (Ulil-adv)

Comments are closed.