Seorang Ibu di Kencong Terluka Parah Dibacok Orang Tak Dikenal

Ruang IGD tempat EN dirawat usai menjadi korban pembacokan.

Jember Hari Ini – Seorang ibu berinisial EN, warga Desa Wonorejo, Kecamatan Kencong, terkapar setelah dibacok orang tak dikenal, Selasa malam (10/09/2024). Pembacokan tersebut terjadi saat korban sedang melintas di jalan desa setempat.

Diketahui, aksi pembacokan oleh orang tak dikenal itu viral di media sosial. Perekam video mengarahkan kamera ponselnya ke arah korban yang tergeletak tak berdaya.

Perekam kemudian menyebut telah terjadi pembegalan di Dusun Jatisari, Desa Wonorejo, sebelah selatan SPBU.

Selanjutnya, korban dibawa ke puskesmas terdekat. Namun, karena kondisi luka yang dialami cukup parah, korban akhirnya dirujuk ke RSD dr. Soebandi Jember.

Sementara itu, Kapolsek Kencong, Iptu Heru Siswanto, saat dikonfirmasi secara terpisah mengatakan, belum bisa memastikan kasus tersebut merupakan tindak pidana berupa pembegalan atau bukan. Sebab, sepeda motor yang dikendarai korban tidak diambil oleh pelaku.

Karena itu, sejauh ini polisi masih terus melakukan pendalaman melalui olah TKP maupun pemeriksaan saksi. Heru berjanji setelah proses pemeriksaan selesai dan ada titik terang tentang kejadian itu, perkembangannya akan disampaikan ke publik. (Rusdi)

Comments are closed.