Ruang Rapat DPRD Jember Tidak Aman

Ia terkejut, ternyata ruang terhormat milik wakil rakyat yang sedang ditempati rapat paripurna dan dihadiri para pejabat masih kurang aman dari aksi kejahatan.

Masrur mengatakan, saat hendak maju ke podium untuk membacakan pandangan umum Fraksi Annur, ia menaruh HP miliknya dalam laci meja tempatnya duduk di deretan Fransi Annur. Setelah rapat paripurna selesai, dan ia kembali ke ruang komisi, baru teringat HP miliknya tidak berada di saku celananya sehingga langsung balik ke ruang paripurna.

Ia sempat menanyakan kepada petugas servis ruangan yang biasanya mengetahui setiap barang tertinggal, ternyata mereka mengaku tidak tahu menahu dengan kejadian tersebut.

Anggota Komisi C DPRD Jember itu merasa kehilangan banyak data, utamanya nomor kontak relasi dan orang-orang penting yang tersimpan dalam HP itu.

Karena itu ia berharap sekretariat dewan memperketat gedung DPRD Jember dari tangan-tangan jahat. Sebab ia khawatir barang milik tamu DPRD justru menjadi sasaran aksi kejahatan tersebut.

Hingga Senin siang Sekretaris DPRD Jember, Faruq, belum berhasil dikonfirmasi terkait kemanan gedung DPRD tersebut. (Fathul)

Comments are closed.