Sedangkan kereta ekonomi jarak pendek, seperti kereta Probowangi dan Pandanwangi, selalu penuh sejak liburan sekolah.
Menurut manajer humas PT KAI Daerah Operasi 9 Jember, Suprapto, tidak hanya tiket kereta api ekonomi yang diserbu. Tiket kereta bisnis dan eksekutif, seperti Mutiara Timur Siang dan Malam, juga selalu terjual habis mendekati hari keberangkatan sejak pekan lalu. Meningkatnya okupansi penumpang kereta itu, kata Suprapto, karena liburan natal dan tahun baru kali ini bertepatan dengan liburan sekolah.
Suprapto menambahkan, penumpang kereta api kelas ekonomi bisa memesan tiket tujuh hari sebelum hari keberangkatan. Sedangkan penumpang kelas bisnis dan eksekutif bisa membeli tiket 40 hari sebelum hari keberangkatan. (Hafit)