Salah seorang pendiri Relawan Pendukung Jokowi (Repejo), yang sekaligus Wakil Ketua PDI Perjuangan Jember, Lukman Winarno menjelaskan, pihaknya membentuk repejo sesuai keinginan masyarakat yang menginginkan Jokowi mencalonkan diri sebagai presiden. Dari berbagai survey terbukti Jokowi memiliki popularitas yang jauh lebih tinggi dibandingkan calon presiden lainnya. Apalagi, rekam jejak dalam memimpin kota Surakarta, dan menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta, mendorong masyarakat Indonesia termasuk di Jember menginginkan Jokowi memimpin Indonesia.
Secara teknis, kata Lukman, Repejo nantinya akan membentuk posko relawan di setiap kecamatan. Posko ini menjadi tempat aspirasi masyarakat jember yang menginginkan jokowi menjadi presiden. (Ulung)