Jember Hari Ini – Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Imam Nahrawi, menghimbau lembaga pendidikan agar menjaga generasi penerus bangsa dari ancaman narkoba. Hal ini ditegaskan Imam Nahrawi, usai pengukuhan kader anti narkoba IKIP PGRI Jember.
Menurut Menpora, Imam Nahrowi, kader anti narkoba akan menjadi ujung tombak upaya pencegahan narkoba. Imam Nahrawi mengaku prihatin melihat pesatnya penyebaran narkoba di Indonesia, terutama di kalangan generasi muda. Apalagi Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo, juga meminta aparat penegak hukum dan seluruh menteri dalam Kabinet Kerja bersikap tegas terhadap pengedar narkoba. Baik itu Warga Negara Indonesia maupun Warga Negara Asing.
Sementara Rektor IKIP PGRI Jember, Fadil Jamali, mengaku sudah menyiapkan metode tes urin untuk mengantisipasi peredaran narkoba di kalangan mahasiswa IKIP PGRI Jember. Bahkan, tes juga dijalankan untuk dosen dan staf administrasi IKIP PGRI Jember. Menurut Fadil Jamali, upaya ini bentuk komitmen IKIP PGRI Jember dalam upaya mengantisipasi bahaya narkoba.
Selain pengukuhan kader anti narkoba, Menpora juga menyampaikan pemaparan dalam Seminar Revitalisasi Nasionalisme Melalui Konseling Berbasis Kearifan Lokal di aula IKIP PGRI Jember. (Fian)