Lagi, 2 Jamaah Haji Jember yang Pulang Bersama Kloter dari Kabupaten Lain Sudah Tiba di Tanah Air

MISBAHUL MUNIR

Misbakhul Munir

Jember Hari Ini – Dua orang jamaah haji Jember asal kloter 15 akhirnya dipulangkan ke tanah air, Kamis (6/10/2016). Keduanya sepasang suami istri, Mohammad Nur Tamyis dan Sulastri, warga Semboro Lor Kecamatan Semboro pulang bersama kloter 45 dari Kabupaten Lamongan.

Menurut Kepala Seksi Haji dan Umroh Kemenag Jember, Misbakhul Munir, kedatangan kedua jamaah haji ini lebih maju sehari dari jadwal semula. Sebelumnya, yang bersangkutan dijadwalkan pulang Jumat sekitar jam 12 siang tiba di Asrama Haji Sukolilo Surabaya. Namun yang bersangkutan masuk asrama haji, Kamis malam. Kedua jamaah dijemput keluarganya, Kamis malam. Pagi ini, yang bersangkutan sudah sampai di rumahnya di Desa Semboro Lor.

Munir menambahkan, Nur Tamyis tidak bisa pulang bersama kloternya karena kecelakaan dan mengalami patah tulang saat akan berangkat menunaikan ibadah haji. Nur Tamyis harus menjalani operasi di dampingi istrinya di Asrama Haji Sukolilo Surabaya. Setelah kondisinya pulih, baru dia diberangkatkan bersama kloter 45 dan pulang bersama kloter yang sama. Hingga saat ini, jamaah haji asal Jember yang masih berada di Makkah tinggal satu orang bernama Tuminah asal Desa Mayang. (Fit)

 

 

Comments are closed.