Kondisi Jamaah Calon Haji Jember yang Terjatuh di Tangga Pesawat Kian Membaik

Mohammad Imam Mahfudzi

Jember Hari Ini – Seorang Jamaah Calon Haji asal kloter 29 yang mengalami tragedi jatuh dari tangga pesawat saat tiba di Bandara Madinah sudah membaik. Jamaah tersebut bernama Muslikah Abdullah Jaelani (80) warga jalan kaca piring Gebang Patrang Kabupaten Jember Jawa Timur.

Menurut Ketua Kloter 29 Kabupaten Jember, Mohammad Imam Mahfudzi, nenek 80 tahun tersebut terjatuh saat turun dari pesawat di Bandara Madinah beberapa waktu yang lalu. Muslikah selanjutnya menjalani perawatan  3 hari RS King Fath Madinah dan 1 hari KKHI hingga kondisinya membaik. Saat ini Muslikah sudah bisa  melaksanakan aktivitas sehari-hari dan  ibadah. Bahkan, yang bersangkutan sudah selesai melaksanakan ibadah umrah wajib.

Mahfudzi juga  menjelaskan, Muslikah sudah bergabung dengan kloter 29. Ia menghimbau Muslikah dan Jamaah Calon Haji Kabupaten Jember lainnya supaya selalu menjaga kesehatan untuk pelaksanaan puncak haji di Arafah. (Hafit)

 

Comments are closed.