Forkopimda Gelar Pertemuan Terkait Polemik Pelaksanaan Jember Fashion Carnaval

Jember Hari Ini – Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Jember akan menggelar pertemuan terkait polemik kegiatan Jember Fashion Carnaval (JFC) yang terjadi beberapa hari terakhir. Rencanannya pertemuan antara Forkopimda, tokoh masyarakat, tokoh agama dan manajemen Jember Fashion Carnaval digelar di Pendopo Wahyawibawagraha, Selasa sore.

Kapolres Jember, AKBP Kusworo Wibowo, melalui telepon selularnya menceritakan, Minggu malam saat menghadiri acara ngaji bareng Cak Nun di Ambulu, dia menerima banyak keluhan dari para kyai tentang pelaksanaan Jember Fashion Carnaval tahun ini. Keluhan tersebut kemudian diteruskan dalam group Forkopimda hingga akhirnya difasilitasi pertemuan hari ini. Kusworo mengaku juga membantu mengundang tokoh agama seperti Ketua PCNU Jember dan Kencong, Ketua PD Muhammadiyah, Ketua Majelis Ulama Indonesia di Jember, Ketua FPI dan kyai-kyai sepuh pengasuh pondok pesantren di Jember. Selain itu, dia juga mengundang manajemen Jember Fashion Carnaval agar ikut hadir dan mendengarkan langsung aspirasi para kyai. Kusworo bersyukur semua undangan mengkonfirmasi siap untuk hadir.

Kusworo menambahkan, dirinya juga sempat menyarankan secara informal kepada manajemen JFC agar menggelar rapat sebelum pelaksanaan JFC dengan melibatkan tokoh agama, dan tokoh masyarakat sehingga manajemen JFC bisa mendapat masukan sebelum acara di gelar sehingga tidak memicu polemik. (Fian)

Comments are closed.