Mayoritas Jamaah Calon Haji Jember Menerima Pembatalan Pemberangkatan Ibadah Haji Tahun Ini

Jember Hari Ini – Mayoritas Jamaah Calon Haji Kabupaten Jember bisa menerima pembatalan pemberangkatan ibadah haji tahun ini karena masih situasi pandemik Covid-19. Demikian ditegaskan Ketua Kbih Assunniyyah Kencong, KH. Ghonim Al-Jauhari atau Gus Ghonim.

Menurut Gus Ghonim, setelah  mendapatkan informasi dari Kemenag Jember, pihaknya langsung mensosialisasikan pembatalan ibadah haji kepada seluruh jamaah calon haji KBIH Assunniyyah. Rata-rata mereka menilai keputusan pemerintah meniadakan pemberangkatan ibadah haji tahun ini sebagai putusan yang bijaksana. Mereka rela meski baru bisa menunaikan ibadah haji  tahun depan karena belum jelas kapan pandemik Covid-19 berakhir. KBIH Assunniyyah sudah menyiapkan pemberangkatan 222 orang jamaah calon haji. Bahkan mereka 100 persen sudah melunasi bpih, sesuai tenggat waktu yang ditetapkan pemerintah.

Hal senada ditegaskan Ketua KBIH Bismika, KH. Madini Faruk atau Gus Mamak. Menurut Gus Mamak, seluruh KBIH di Jember menerima keputusan pembatalan pemberangkatan haji tahun ini meski dengan berat hati. Pihaknya mendukung keputusan yang diambil pemerintah dalam hal ini Kementerian Agama RI karena situasi pandemi Covid-19.

Sementara kepala seksi haji dan umroh kantor kemenag jember, ahmad tholabi menjelaskan, sejauh ini jamaah calon haji jember menerima keputusan pemerintah, menunda pemberangkatan ibadah haji tahun ini. Menurut Tholabi, 95 persen atau 1.814 Jamaah Calon Haji sudah melunasi BPIH, dari total kuota 1.919 Jamaah Calon Haji yang berangkat tahun ini. (Hafid)

Comments are closed.