Warga Sidomukti Minta Polisi Ungkap Pencuri yang Mengobok-obok Desanya

Jember Hari Ini – Kawanan pencuri mengobok-obok Desa Sidomukti Kecamatan Mayang. Setelah mencuri 10 ekor kambing, pencuri kembali beraksi di Desa Sidomukti, hendak mencuri sapi dan sepeda motor, Sabtu dini hari. Namun aksi tersebut berhasil digagalkan warga. Sepeda ditemukan di dekat perkebunan tebu dan tampar sapi dikandang sudah di putus.

Menurut Kepala Desa Sidomukti, Sunardi Hadi Prayitno, kasus pencurian sepeda motor diduga terjadi sekitar setengah 12 Jumat malam. Saat itu, korban bernama Muhammad Ali, sedang mengecat rumahnya untuk persiapan lebaran.

Dia memarkirkan sepedanya di luar rumah. Saat catnya habis, dia keluar rumah untuk mengambil catnya. Namun ternyata sepedanya sudah tidak ada di tempat.

Karena curiga sepedanya dicuri, dia kemudian menghubungi tetangganya. Saat itu juga korban bersama tetangganya mengejar pelaku dan berhasil menemukan sepeda motornya di dalam perkebunan tebu. Bahkan, korban sempat memergoki pelaku dan mencoba melawan pelaku.

Sunardi menambahkan, pelaku juga hendak mencuri sapi milik tetangga korban. Sebab, saat dilakukan pengecekan, tali atau tampar sapi sudah ditemukan terputus. Pelaku diperkirakan lebih dari 2 orang karena tepergok korban.

Karena itu, Sunardi meminta aparat kepolisian untuk bisa mengungkapkan pencuri yang sering beraksi di wilayahnya. Dia juga mengimbau warganya untuk meningkatkan kewaspadaan dan keamanan di lingkungan masing-masing. (Hafit)

Comments are closed.